Pengertian, Model, Bahan dan Fungsi Name Tag
Diposkan: 04 Aug 2021 Dibaca: 7505 kali

Jasa Percetakan Medan – Pada dasarnya name tag adalah sebuah media yang mencantumkan identitas seseorang. Name tag sendiri biasanya digunakan oleh seorang panitia yang berpartisipasi pada sebuah acara tertentu.
Penggunaan name tag sendiri bertujuan agar para peserta atau orang lain yang ikut serta dalam acara tersebut dapat dengan mudah mengenal mana panitia atau orang orang yang mengurus berlangsungnya sebuah acara.
Dalam pembuatan name tag biasanya akan disertai dengan menampilkan logo perusahaan atau bidang yang dijalani oleh orang tersebut masing masing sehingga ketika seseorang melihat orang yang menggunakan name tag akan menjadi lebih mudah mengenal dari mana mereka berasal dan di bagian bidang apa mereka bergerak.
Fungsi Utama dari Name Tag
Apapun bentuk name tag atau seberapapun ukurannya name tag tetaplah berfungsi sebagai tanda pengenal dari seseorang. Dalam sebuah perusahaan keberadaan name tag sangatlah penting pasalnya dengan keberadaan name tag para customer atau client yang berkunjung ke perusahaan akan menjadi lebih mudah dalam mengenal mana pegawai perusahaan dan mana yang bukan sehingga ketika customer atau client membutuhkan bantuan maka mereka akan dengan mudah menemukan solusi kemana mereka akan bertanya.
Name Tag Sebagai Media Promosi
Dalam dunia bisnis, name tag juga bisa menjadi salah satu media promosi baik secara langsung maupun secara tidak langsung. Ketika salah seorang dari sebuah perusahaan berkunjung atau bertugas di lapangan maka orang orang yang melihat name tag beserta logo dari perusahaan yang tercantum pada name tag, maka akan secara tidak langsung mereka akan lebih meyakini bahwa perusahaan tersebut benar benar real dan bukan hanya kabar angin saja.
Name Tag Jepit
Name tag jepit adalah jenis name tag yang cukup banyak digemari oleh banyak orang karena name tag jepit penggunaannya sangatlah mudah serta harga pembuatan name tag ini tidaklah begitu mahal sehingga tidak heran jika banyak perusahaan yang memilih name tag jepit untuk para karyawannya.
Untuk masalah kualitas dan daya tahan dari name tag jepit cukuplah awet, maka bisa menjadi rekomendasi untuk anda yang membutuhkan name tag.
Name Tag Panitia
Dalam sebuah acara, panitia biasanya akan membutuhkan kartu tanda pengenal yang akan diperlihatkan kepada para anggota atau orang orang yang ingin berpartisipasi dalam sebuah acara. Dengan menggunakan name tag, para panitia akan menjadi sangat mudah dalam berkomunikasi dengan para peserta karena peserta acara akan sangat mudah mengenal panitia dengan melihat name tagnya saja.
Baca juga Tumbler Custom Murah Medan
Ukuran-Ukuran Name Tag B1 Sampai B4
Name Tag memiliki berbagai macam ukuran, berikut ini ukuran-ukurang yang perlu diketahui:
1. Ukuran B1 : 100 x 65 mm dengan ukuran desain 85 x 55 mm.
2. Ukuran B2 : 123 x 80 mm dengan ukuran desain 105 x 70 mm.
3. Ukuran B3 : 122 x 95 mm dengan ukuran desain 105 x 85 mm.
4. Ukuran B4 : 150 x 106 mm dengan ukuran desain 135 x 95 mm.
Jasa pembuatan name tag murah berkualitas
Jika anda membutuhkan jasa pembuatan name tang yang murah dan berkualitas, maka silahkan anda buat saja nametag custom anda di tempat kami yaitu di narsis digital printing. Di tempat kami anda bisa mencetak name tag dengan desain yang bisa anda tentukan sendiri sehingga anda bisa anda bisa lebih mudah dalam menyesuaikan desain name tag dengan tema acaranya.
Untuk masalah pembuatannya, anda bisa datang saja langsung ke toko kami yang beralamatkan di Jl. Kapten Maulana Lubis no. 8, Grand Palladium Mall, Lantai II Blok SS 31 No. 5 & 6 Medan, Sumatera Utara – Indonesia, atau anda bisa juga memesan bane tag secara online dengan menghubungi salah satu nomor kontak yang tertera pada bagian website ini.